Jesisca

BLOG BY JE-SIS-CA ❤

Yang Perlu Kamu Punya atau Lakukan Ketika Ingin Memulai Sebuah Blog

Jika kamu berkunjung ke website dan blog lain,maka yang kamu jumpai pasti hanya "Bagaimana Cara Memulai Sebuah Blog" kan?Nanti yang kamu baca juga cuman teori cara mengatur blog dan setting-an,yang malah bikin males untuk memulai sebuah blog,bukan begitu? Ayo ngaku~



Nah, kali ini aku akan mencoba membahas bagaimana sih cara yang enak untuk memulai sebuah blog? (Note: kalau ga enak, misalnya rasa memulai blog itu adalah rasa sapi panggang dan kamu ga suka, maka mari kita mulai dengan rasa stroberi, wkwkwkwk, saya bercanda~)

Langsung saja,
apa sih yang dibutuhkan untuk memulai sebuah blog?

1. NIAT

Istilahnya: ga ada yang bisa dimulai tanpa adanya niat, niat disini bukan hanya niat memulai sebuah blog, tapi juga niat mempertahankannya. Ketika memulai blog, kamu harus benar-benar niatkan kalau kamu benar-benar ingin menulis blog (capek yah baca yang diulang-ulang, aku juga baru sadar kalo aku ngetiknya ulang-ulang setelah kubaca ulang-ulang). Barusan aku ngerjain kalian loh, wkwkwkwk.. 
Yang paling penting itu, kamu harus buat tanggal launching kamu, berapa kali dalam sebulan kamu akan update blognya dan lain-lain yang bakalan berhubungan dengan intensitas kamu mengurus blog tersebut. Karena memulai saja mudah, tapi menjalaninya tidak mudah, sama seperti hubungan (ups dilarang curhat, jes! Nanti yah, nanti aku bakalan curhat di sesi lain aja, saat ini sesi membantu teman-teman dulu, hehehe).
Nah pengalaman aku nih, dari SMP ketika aku baru diajarin cara membuat blog sampai sekarang: ketika aku sudah wisuda, aku sudah punya 5 blog, kemana semua? terlantar ntah kemana~
blog terakhir sangat sukses, banyak yg ngasih komentar tapi akhirnya aku stop, kenapa?
Yah karena balik lagi ke yang tadi menjalaninya tidak mudah. Ketika kehabisan topik otomatis stop, belum lagi menulis seperti ini sangat membutuhkan dukungan mood, setuju?
Jadi bener-bener kuatkan niat kamu dulu yah sebelum memulai sebuah blog.

Untuk blog ini: je-sisca.blogspot.com , dirilis pada tanggal 22 Mei 2019 dan akan aku update tiap seminggu sekali!
sekarang giliran kamu untuk menentukan tanggal launching dan intensitas update blog kamu! :)

2. TUJUAN

Yeee macam skripsi aja yah subtitlenya ini, hahaha..
Jadi sebelum memulai blog, kamu harus tetapkan tujuan kamu juga,
perlu aku ingatkan nih kalau tujuan kamu memulai blog adalah untuk mencari penghasilan, maka kecil kemungkinan kamu bisa mempertahankan blog kamu nantinya. Karena balik ke poin pertama, menulis blog itu sangat perlu mood dan ide. Dannn.. 2 hal tadi sangat dipengaruhi oleh passion kamu, kalau ga suka nulis, aku yakin kamu bakalan capek sendiri deh urus blog nya nanti.
Sudah? Nah apa tujuan kamu menulis blog?

Kalau blog aku ini ditulis dengan tujuan untuk sharing, dan sebisa mungkin aku share dalam bahasa yang nyeleneh dan bikin kangen (biar kalian sering-sering main kesini, hehe)
Dan dari dulu aku memang udah suka mengkepo (alias menulis) jadi tujuan aku sudah sangat jelas untuk memulai sebuah blog.
Ayo bagaimana dengan kamu?

3. TENTUKAN NAMA DAN DESIGN BLOG

Nama oh nama~
menentukan nama sebuah blog itu rasanya kayak mau mati tapi ga bisa mati karena ga cocok mati cuma gara-gara mau nentuin nama blog capek banget, apalagi kalau kamu ga punya domain sendiri. Pada tau dong yah kalo mau punya domain sendiri harus dibeli, tiap bulan bayar? Dapat uang aja belum, masa harus bayar?
2 Blog Provider GRATIS (sengaja di bold dan di capslock karena aku tau kalian semua suka yang free, wkwkwk) yang pasti akan kamu gunakan ketika memulai sebuah blog itu pasti antara Blogger dan Wordpress. Sedangkan 2 blog provider ini sudah ada dari zaman baheula, dan bakalan bikin sulit banget milih nama yang ga double sama orang lain. Kemarin-kemarin pemilihan nama blog ku selalu dibilang alay sama teman-teman, yah gimana geng~ Emang mereka mau sponsorin domain gitu biar kita bisa buat nama yang lebih keren, iya ngak?
Jadi pilih blog provider yang mana jes? Jawaban aku, Terserah~
Cuma dari 5 blog aku, 3 nya memakai Blogger dan 2 lagi pakai Wordpress. Aku suka yang mana? Yang Blogger dong pastinya,  makanya aku sekarang pakai Blogger lagi, gimana sih kamu..
Untuk setting, blogger jelas lebih gampang dan ga seribet wordpress, tapi sebanding dengan gampangnya, fitur nya juga agak kurang dibanding Wordpress. Tinggal kamu saja nih mau yang mana? Pengaturan dan tata letak lain-lain banyak kok tersedia di google, tinggal googling aja, asal ada niat~ (dan karena itulah ga perlu aku bahas tutorial atur gono gini disini lagi yah~)

Setelah memilih blog provider yang akan kamu pakai, langkah selanjutnya yah menentukan design!
Ingat yah design sangat memengaruhi sebuah blog! Jika topik kamu tentang kecantikan, maka akan lebih baik design kamu memakai warna pink. Jika kamu ingin menampilkan kesan ceria di blog kamu, maka akan lebih baik kamu menggunakan warna kuning dan jika untuk kesan mistis, ga diragukan lagi dong hitam atau ungu dengan perpaduan warna merah adalah pilihan nomor 1! (Lihat saja di website creepypasta- warning ini website isinya cerita horor!). Lengkapnya, pelajari di google, bagian psikologi warna! Sama hal nya dengan iklan, pemilihan warna dan design blog itu sangat penting sekali~
Dan setelah itu, kamu cari deh template blogspot atau template wordpress di google, pilih dan download yang bakalan kamu apply di blog kamu, cara applynya? back to google lagi~

4. LAST, ATUR YANG PERLU DIATUR DAN ISI YANG PERLU DIISI

Niat? check!
Intensitas update? check!
Tujuan? check!
Topik? check!
Blog Provider? check!
Design? check!

Apa lagi yang kurang? Yah atur yang perlu diatur dong,
misalnya tab navigation kamu isinya apa aja, label kamu nantinya apa-apa aja (yang pastinya berhubungan sama topik dan tujuan blog kamu, once again caranya kamu cari di google, hehehe)
Isi yang perlu diisi disini maksudnya tuh kayak bagian "Tentang Penulis" trus media sosial kamu yang mau dihubungi ke blog seperti Facebook atau Instagram~
Ini sangat penting karena bisa membantu tenar dan menambah teman, hehehe~


Yak sudah deh, sekian nih yang ingin aku bagikan ke kalian semua~
Jadi gimana nih rasanya memulai sebuah blog? rasa sapi panggang atau stroberi? *plak! penulis kena gampar pembaca*
Doa tulus dari aku nih, mudah-mudahan kita sama-sama bisa memulai dan mempertahankan blog kita dengan baik yah!
Tetap semangat!!

- Jesisca - 

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Hi guys,
mohon gunakan bahasa yang sopan ketika berkomentar yah,
dan mohon maaf jangan ngiklan di blog ini,
Terima kasih